Pages

Wednesday, 31 July 2013

[REVIEW] THE WOLVERINE (2013) - HUGH JACKMAN



“Wolverine yang seharusnya”



Setelah 4 tahun berlalu dari film X-Men Origins : Wolverine yang mengisahkan asal-usul The Wolverine, film ini akan mengekspos sisi sebenarnya siapa itu Wolverine. Hugh Jackman sekali lagi didapuk memainkan Wolverine di bawah arahan James Mangold yang biasa membuahkan film yang begitu meninggalkan kesan tersendiri bagi penonton. Film ini akan mengangkat kisah Wolverine berkelana ke Jepang yang pada di komik nya merupakan salah satu cerita paling kompleks dan paling disenangi oleh fans Wolverine, dimana Wolverine akan kehilangan kekuatan penyembuhnya dan akan melemah baik secara fisik maupun mental.



Film ini merupakan event setelah X-Men : Last Stand, dimana Logan hidup menyendiri di gunung hidup menyesali mengapa ia sampai membunuh Jean Grey dan orang-orang yang dicintai meninggal semua. Dan juga kemunculan Yukio (Rila Fukushima) yang diperintahkan oleh majikan nya Yashida (Hal Yamanouchi). Yashida yang pernah diselamatkan Wolverine pada event Pemboman Hiroshima dan Nagasaki, dan Yashida yang sedang sekarat pun menawarkan kehidupan mortal bagi Wolverine untuk hidup seperti manusia pada normalnya. Cucu Yashida,  Mariko (Tao Okamoto) pun dalam bahaya karena berdasarkan wasiat kakeknya ia akan menerima segala kekayaan kakeknya, membuat dirinya tidak aman dari Yakuza bahkan termasuk dari ayahnya sendiri.




Wolverine akan bertarung melawan Viper (Svetlana Khodchenkova ) yang sempat membuatnya menjadi tidak bisa menyembuhkan diri  dan Shingen (Hiroyuki Sanada) teman dari kecil Mariko yang sangat mengabdi kepada Yashida. Wolverine akan berjumpa dengan salah satu musuh terberatnya Silver Samurai yang sedikit beda dibandingan versi komiknya. 
Film ini akan menggambarkan Wolverine yang lemah secara mental dan fisik tapi tidak menutup kebuasan dan sisi baiknya sebagai manusia, dengan jalan cerita yang baik dan adegan action yang lebih sedikit porsi nya, Hugh Jackman sekali lagi hanya dirinya lah yang mampu memainkan peran Wolverine secara total, bahkan ia minta bantuan Dwayne Johnson untuk menaikan masa ototnya. Terlepas hal itu semua film ini sangat sayang untuk dilewatkan. Dan jangan sampai keluar sebelum menonton hidden scene nya setelah credit. Bakal bilang WOW dan bikin penasaran.

4/5

Happy Watching


-MAL-

[REVIEW] THE CONJURING (2013) - Vera Farmiga


“Horror of the year”





James Wan sutradara yang sukses dengan film horror nya yang fenomenal  “Insidious” dan “Saw” kembali dengan karyanya yang tidak menakutkan “The Conjuring”. The Conjuring sangat kental dengan nuansa horror classic khas amerika yang pernah Berjaya tahun 1970an sebelum Hollywood kehilangan akal dengan meremake film horror buatan Jepang. The Conjuring dihiasi dengan background sound dengan sedikit sentuhan dari Ryan Gosling yang begitu membius penonton nya dan membuat kaget berkali-kali serta alur cerita yang semakin intense menit demi menit nya, membuat anda tidak bias bernafas. Dan satu lagi yang paling jenius dan membuat bulu kuduk merinding adalah permainan hide and clap, hide and clap merupakan permainan variasi dari petak umpet dengan bantuan tepuk tangan. Menyeramkan.  Sutradara yang masih keturunan Malaysia ini begitu apik dengan membungkus nya dengan embel-embel berdasarkan kisah nyata keluarga Perron dan penyelidikan The Warrens. Dan Film ini bisa disebut prequel dari Amitylville Horror dimana akan disebutkan bahwa mereka akan menyelidiki peristiwa di Long Island pada ending film ini.




Film dimulai dari dua bersaudara yang mengalami gangguan supernatural sejak mereka memiliki boneka annabele, lalu Ed Warren (Patrick Wilson) dan Lorraine Warren (Vera Farmiga) pasangan peneliti supernatural ini membantu mereka dan membawa boneka annabele dan menguncinya di rumah mereka. Beralih ke keluarga Perrons yang pindah ke rumah baru yang tidak mereka sadari merupakan rumah yang dikutuk oleh penyihir jahat Betsheba sebelum ia membunuh anaknya sendiri dan tewas gantung diri di depan pohon rumah tersebut. Awalnya hanya gangguan kecil yang mereka rasakan tapi lama kelamaan gangguan tersebut mengancam jiwa keluarga tersebut, Joey King bermain apik di film ini dan menurut saya akan menjadi artis besar di masa depan nanti. Pasangan Warren pun membantu mereka keluar dari masalah ini, tapi tak disangka akan berpengaruh dengan keluarga Warren karena roh jahat tersebut tidak senang kehadiran mereka.




Storyline yang sangat menakutkan, eksekusi yang nyaris sempurna, cast yang bermain apik, dan sutradara yang membawa style tersendiri membuat film ini. Membuat penonton paling tidak akan sedikit parno semalaman dan juga akan menantikan insidious 2 yang akan segera tayang bulan Agustus ini di bioskop kesayangan anda.

5/5

Happy Watching


-MAL-

Monday, 15 July 2013

[REVIEW] PACIFIC RIM (2013) - IDRIS ELBA

"Jaw Dropping"



Saya  cukup kecewa dengan absen nya Guillermo del Toro menangani The Hobbit karena ia sedang fokus untuk membuat sebuah film yang merupakan cita-cita nya dari kecil dan mewujudkan fanatiknya beliau akan seri-seri monster jepang seperti Godzilla. Dan semua itu terbayar sudah, Pacific Rim bagaikan monster dalam arti sesungguhnya di antara film-film musim panas lain nya. Epik, tidak bisa menghela nafas saat menonton nya, dan hanya bisa terpukau, dimana imajinasi saya saat menonton Power Ranger, Ultraman, dan Godzilla digabungkan jadi satu secara ultimate di dalam film ini.




Sang Sutradara membawa serta pemain yang sering diajak kerja sama dengan nya seperti Ron Perlman, dan Idris Elba. Untuk Idris Elba sendiri berhasil menyajikan seorang petarung dan pemimpin yang sangat berkharisma dan berhasil mempengaruhi penonton di sepanjang film ini, penampilan yang menarik untuk pemanasan film nya sendiri dalam memerankan Nelson Mandela sebentar lagi. Pemain-pemain lain melakukan akting mungkin hanya sebatasa rata-rata, tapi rinko kikuchi sedikit menonjolkan sisi asia dimana dia mungkin menjadi sedikit aktris asia yang dapat menjadi tokoh terdepan di film musim panas.



Kembali ke cerita film, film ini diawali oleh Kaiju yang muncul di celah samudera pasifik yang menghubungkan dunia kaiju dengan dunia manusia, dimana sejak itu manusia kewalahan dalam menghadapi serangan kaiju yang dalam bahasa jepang berarti monster. Manusia pun mulai membangun suatu raksasa untuk menghadapi kaiju dalam bentuk robot  (Jaeger = Pemburu dalam bahasa Jerman) yang dikendalikan bersamaan dengan 2 pilot atau lebih dimana pikiran keduanya disatukan beserta emosi dan memori mereka. Manusia berhasil menang, tapi Kaiju mempunyai rencana lain dan Jaeger satu persatu berhasil dikalahkan termasuk membunuh saudara dari Raleigh Becket (Charlie Hunnam). Marshall masih percaya akan kemampuan para Jaeger nya yang kini tinggal sisa 4 : Crimson Typhoon (China) dengan 3 lengan dikendalikan 3 pilot, Chernov Alpha (Russia) Jaeger tertua, sedikit lambat namun cukup kuat, Striker Eureka (Australia) Jaeger termuda dan tercepat dan Gipsy Danger (Amerika Serikat) yang sangat impresif dan masih bertenaga nuklir dikendalikan oleh Raleigh berusaha mempertahankan Hong Kong sebagai pertahanan terakhir manusia. Dan muncul nya Mako Maori (Rinko Kikuchi) yang akan menjadi co-pilot Raleigh yang memiliki masa lalu dan trauma yang kelam bertekad mengusir Kaiju keluar dari bumi. Bagaimana kah nasib bumi di tangan Jaeger? Saksikan di bioskop kesayangan anda.




"Tonight we are canceling the Apocalypse" -Marshall-

5/5


-MAL-

Monday, 8 July 2013

[REVIEW] THE LONE RANGER (2013) - Johny Depp

“Disney try to find The Pirates of The Caribbean Successor"




Johny Depp tidak bosan-bosan nya mengeksplor karakter suatu tokoh untuk diperankan nya secara maksimal ditambah dengan kerjasama nya dengan the winning team dari The Pirates of The Caribbean yang digawangi oleh Gore Verbinski, Jerry Bruckheimer,  dan Hans Zimmer tentunya jaminan mutu untuk film The Lone Ranger yang merupakan remake sekaligus reboot dari film berjudul serupa yang sebenarnya merupakan acara radio di Amerika Serikat.




Film dimulai dengan susasana pembangunan rel kereta yang menghubungi pantai barat dan timur Amerika yang dibangun oleh Cole (Tom Wilkinson), Cole memerintahkan para ranger di bawah pimpinan  Dan Reid ( James Badge Dale) untuk mengamankan penjahat yang bernama Butch Cavendish (William Fichtner) dari kereta tawanan yang datang bersama adik dari Dan Reid, John Reid (Armie Hammer) cinta lama istrinya (Ruth Wilson). Di dalam kereta tersebut ditahan juga Indian dari suku Comanche Tonto (Johny Depp) yang menyimpan agenda sendiri berada di dalam kereta  tersebut. Kekacauan terjadi di dalam kereta tersebut yang menyebabkan Butch Cavendish  kabur bersama gerombolan nya. Cerita mulai bergulir dimana Dan Reid tewas dalam usaha nya memburu Butch Cavendish dan adiknya John Reid sekarat. Dengan bantuan Tonto John Reid berusaha membalaskan dendam kakaknya dengan menjadi Lone Ranger, masa lalu Tonto yang kelam akan menjadi cerita utama di sini. Dimana Tonto diasingkan dari suku nya karena menukar lokasi perak dengan jam murahan, dan Tonto akan berusaha menemukan siapa yang pernah menipu dan membantai suku nya. The Lone Ranger dan Tonto memulai petualangan mereka dan fakta yang mengejutkan akan terkuak seiiring film berlangsung.



Chemistry yang dibangun Depp dan Hammer tampak terlihat di sepanjang film dan cukup berhasil memainkan karakter mereka yang saling tidak sepaham satu sama lain dan penuh konflik. Namun sayang faktor durasi yang terlalu lama menurut saya membawa storyline cenderung bertele-tele untuk dieksekusi dan cenderung membonsankan. Tapi di lain itu semua The Lone Ranger membawa sensasi sendiri tentang film Wild West yang sudah banyak rilis sebut saja Django Unchained. Mau lihat Jack Sparrow beraksi di Wild West ? Silahkan menonton The Lone Ranger di bioskop kesayangan anda!



4/5

Happy Watching


-MAL-

Monday, 1 July 2013

[REVIEW] DESPICABLE ME 2 (2013) - STEVE CARELL


"Non Stop Laugh out Loud"





Gru and his minions is back ! Ilumination studios tampaknya mulai diperhitungkan sebagai salah satu produsen film animasi saat ini, dan memang Despicable Me 2 sangat ditunggu-tunggu penikmat film (termasuk saya) semenjak Despicable Me yang tidak sangka-sangka sukses di pasaran dan penonton puas dengan tingkah laku Minions dan lucu nya mimik Agnes dengan kuda poni nya 3 tahun lalu. Kali ini Gru bersama Minions, 3 anak angkat nya Margo, Edith, Agnes serta Dr. Nefario harus bekerja sama dengan Anti Villain League di bawah pimpinan Rasbottom untuk menghadapi Super Villain baru yang mencuri serum PX-1 yang bisa mengubah kelinci menjadi monster.



Di awal film diceritakan Gru sudah meninggalkan profesi lamanya sebagai penjahat dan menjadi seorang pengusaha Jam and Jelly, tapi Dr Nefario nampaknya tidak memiliki motivasi untuk meneruskan untuk kerja bersama Gru dan pindah ke majikan nya baru yang tentu saja seorang penjahat. Di saat Bersamaan Lucy (Kristen Wig) datang menculik Gru dan memintanya bergabung bersama Anti Villain League menghadapi Seorang Super Villain baru. Kerjasama ini menciptakan love interest sendiri antara Gru dan Lucy yang didukung dari 3 anak angkatnya Margo, Edith, dan Agnes. Gru mencurigai Eduardo sebagai Mr. Macho seorang super Villain yang dulu sempat dikabarkan telah meninggal dalam peristiwa Salsa Volcano, tapi sepertinya Anti Villain League tidak setuju dengan Gru. Siapakah yang melakukan pencurian akan serum PX-1 dan siapa sebenarnya Mr Macho ?



Film ini akan dihibur dengan kocak nya tingkah laku Minions dari awal sampai akhir film, ya sampai akhir film (Sampai Credit Film) dan menurut saya film animasi yang sangat mendukung Format 3D, wathcing in 3D is a must ! Apalagi saat Minions memainkan lagu West Life yang berjudul I swear dan diparodikan menjadi Underwear ! hahahaha. lucu sekali, tidak ketinggalan juga Agnes dengan mimiknya yang lucu dan menggemaskan. Lucy datang dengan karakter yang ceroboh, dan tentu saja Gru dengan segala kejeniusan nya serta kekikukan nya serta jiwa seorang bapak yang akan menghibur kita. Minions pun sekarang bisa mengucapkan kata-kata lain selain pakpoy pakpoy. Tidak sabar rasanya menantikan prequel atau spin-off mengenai awal mula minions sebelum bekerja dengan Gru.




5/5

Happy Watching

-MAL-

[REVIEW] WHITE HOUSE DOWN (2013) - CHANNING TATUM

"Roland Emmerich blow 'it' again"



Siapa yang tidak kenal Roland Emerich sang sineas spesialis bencana, tampaknya beliau tidak bosan-bosan nya menggambarkan hancurnya icon Amerika Serikat yaitu White House baik di dalam Independence Day maupun di 2012. Kali ini ia memadukan Channing Tatum bersama Jamie "Django" Fox untuk menggambarkan bagaimana penyerangan terhadap Gedung Putih terjadi.



Film bermula di saat Cale  (Channing Tatum) seorang polisi di Capitol mengajak putri nya Emily (Joey King) untuk melakukan tur dan menemani ayahnya untuk interview secret service di gedung putih. Emily mempunyai obsesi mendalam akan dunia politik Amerika Serikat dimana Presiden sekarang President Sawyer (Jamie Foxx) merupakan idola nya. Tapi semua ini tidak berjalan sesuai rencana. Diwarnai pemboman di Gedung Capitol Hill, Gedung Putih pun diserang dan dibajak oleh sekelompok terrorist. President Sawyer pun terkurung di dalam Gedung Putih dan hanya Cale yang dapat menyelamatkan nya yang kebetulan terjebak juga di dalam Gedung tersebut. Sawyer memiliki musuh politik yang tidak menyenangi kebijakan nya untuk menarik seluruh tentara dari Afghanistan yang tentu saja akan mewarnai seluruh cerita di film ini dari awal sampai akhir film serta dibumbui dengan twist multi layer, sehingga membuat kita bertanya-bertanya siapakah dalang kejadian ini semua.


Jamie Foxx bermain sangat apik memerankan President Sawyer yang patriot, kocak, dan juga kharismatik selama film ini berlangsung, Channing Tatum seperti biasa memperlihatkan lekuk tubuhnya yang menjadi nilai jual di film ini selain efek-efek ledakan dan daya hancur khas Roland Emmerich. Namun sangat disayangkan plot cerita untuk film-film sejenis ini sedikit dikesampingkan dan eksekusi serta banyak nya potongan-potongan film yang terkesan dipaksakan sehingga jalan film sedikit terganggu. Film ini membuat kita rindu akan film-film action 1980-1990 an dimana banyak film one man show muncul di hollywood.



3/5

Happy Watching

-MAL-

Labels

2 guns (1) 2014 (6) 2015 (11) 3D (2) 50 Cent (1) Aaron Eckhart (1) Aaron Taylor-Johnson (1) Abnegation (1) Academy Awards (1) Adam Driver (1) Adam Sandler (1) Airplane (1) Albert Brooks (1) Alec Baldwin (1) Alex Abbad (1) Alfonso Cuarón (1) Alice Braga (1) Alicia Vikander (1) Alvin (1) Alvin and The Chipmunks (1) amanda seyfried (1) Amazing Spiderman (1) Amity (1) Andrew Garfield (2) Andy Serkis (1) Andy On (1) Andy Serkis (1) Animation (3) Anime (5) Anthony Daniels (1) Apollo Creed (1) Arie Keriting (1) Arifin Putra (1) Armie Hammer (2) Arnold Schwarzenegger (1) Attack On Titans (1) azis ansari (1) Babi Liar (2) Bad Robot (1) Bai Baihe (1) Baltasar Komakur (1) bella (1) Ben Affleck (1) benedict cumberbatch (1) beyonce (1) Bill Murray (1) Black Widow (1) Blue Sky Studio (1) BOYCHOIR (1) Brad Pitt (1) bradley cooper (2) Brandon Salim (1) Bryan Cranston. (1) Bucky Banners (1) CAGE DIVE (1) Candor (1) Captain America (1) Cara Delevigne (1) Carrie Fisher (1) cartoon (1) Cecep (1) CGV Blitz (1) Channing Tatum (1) Charlie Day (1) Charlie Hunnam (1) CHICCO JERIKHO (1) China (2) Chris Evans (1) Chris Hemsworth (1) chris pine (1) Chris Pratt (2) Chris Rock (1) Christina Applegate (1) christoph waltz (1) Christopher Nolan (1) CIA (1) Cinemaxx (1) ck Harris (1) colin farrel (1) Collin Chou (1) Contraband (1) Creed (1) CS (1) DA (1) Daisy Ridley (1) Dane DeHaan (1) Dauntless (1) DAVE BAUTISTA (1) Dave Franco (1) David S Goyer (1) David Spade (1) DC Comics (1) Debbie Griswold (1) Deng Chao (1) Denzel Washington (1) Dewi Perssik (1) Disney (3) Divergent (1) Dong-il Song (1) Donnie Yen (1) Doraemon (1) dory (1) drama (2) Dreamworks (1) Dustin Hoffman (1) Dwayne Johnson (2) Ed Harris (2) ed helms (2) Ed Warren (1) Edward Norton (1) EH (22) Eiichiro Hasumi (2) EJ (1) Elen De Generes (1) Elizabeth Debicki (1) Elysium (1) Emily Watson (1) Emma Stone (2) Eric Bana (1) Eric Tsang (1) Ernest Prakasa (1) Erudite (1) EVEREST (1) Falcon (1) fast and furious (1) Fatal frame (1) Ferry Salim (1) Fico (1) Film (96) Forest Whitaker (1) Francois Girard (1) Frank Vincent (1) Frank Sivero (1) Fu Shun-ying (1) Fujiko F Fujio (1) Gang Ye-Won (1) Gareth Edwards (1) Garrett Wareing (1) Gary Oldman (1) Geisha (1) Gemma Arterton (1) George Clooney (1) ghost (1) Giant (1) Glee (1) Godzilla (1) Golden Fleece (1) Golden Globe (1) Goo Seung-Hyun (1) Google (1) Gore Verbinski (1) Gotye (1) GPM (2) Greek Myth (1) Griswold (1) Guillermo del Toro (1) Gung-Min Nam (1) Guy Ritchie (1) Gwen Stacy (1) Hal Yamanouchi (1) Han Chae-Ah (1) hangover (1) Hank Azaria (1) Hans Zimmer (1) Harrison Ford (2) Harry Osborn (1) HC (1) Henry cavill (2) Hidden Ending (2) Hiroyuki Sanada (1) Hollywood (1) Hong Kong (1) Horror (4) Hugh Jackman (2) Idris Elba (1) Ihsan Tarore (1) Iko Uwais (2) Ilumination Studio (1) Indonesia (11) Indro (1) Insidious (1) Isfansyah (1) Isla Fisher (1) Italian (1) Jackie Chan (1) Jaden Smith (1) Jaeger (1) Jake Gyllenhaal (3) James Badge Dale (1) James Franco (1) James Mangold (1) James Wan (2) Jamie Foxx (3) Jang Dong Goon (1) Japan (6) Jason Bateman (2) Jason Clark (1) Jason Statham (1) Jean Grey (1) JEFF DANIELS (1) Jeremy Renner (1) Jerry Bruckheimer (1) Jesse Eisenberg (1) Jesse McCartney (1) JF (4) Jhony Depp (1) Jiao Xu (1) JIM CARREY (1) Jing Boran (1) Jing Tian (1) jj abrams (1) Joaquin Phoenix (1) Jodie Foster (1) Joe Pesci (1) joe taslim (1) Joey King (1) John Boyega (1) John Cusack (1) John Favreu (1) John Goodman (1) John Green (1) john hawkes (1) John Leguiza (1) John Travolta (1) Johnny Depp (1) Jonah Hilll (1) Josh Brolin (1) Josh Green (1) Julie Estelle (1) Juliette Binoche (1) justin lin (1) Justin Long (1) Justin Timberlake (1) JYS (1) Kaiju (1) Kang Ji-Young (2) Kanna Hashimoto (2) KARA (1) Kate Winslet (1) Katy Perry (1) Kazunari Ninomiya (2) KDA (1) Keira Knightley (1) Keira Wang (1) ken jeong (1) Ken Watanabe (1) Kenshin Himura (1) Kevin Anggara (1) Kevin Costner (1) Kevin James (1) Kevin McHale (1) KGB (1) Khan Nayab (1) Kimberly Williams-Paisley (1) Kimbra (1) Korea (5) Koro Sensei (1) Lala Karmela (1) Laskar pelangi (1) Legendary Film (2) LEGO (1) Leonardo DiCaprio (1) Liam Neeson (2) Lily Collins (1) Linus (1) Liu Yi Fei (1) Logan Lerman (1) Lone Ranger (1) Lorraine Bracco (1) Lorraine Warren (1) Louis Koo (1) Louis Letterrier (1) Lupus (1) MAFIA (1) Maika Yamamoto (2) MAL (58) Manga (4) Marc Webb (1) Mario Maurer (1) Mark Hamill (1) Mark Ruffalo (1) Mark Wahlberg (1) marlin (1) Martin Scorsese (1) Marvel (1) Mary Jane (1) Masaki Suda (2) Matt Damon (1) Matthew Gray Gubler (1) Max Brooks (1) mega (1) Melissa Leo (1) Michael B. Jordan (1) Michael Fassbender (1) Michael Keaton (1) Michael Shannon (1) Michele Monaghan (1) michele rodriguez (1) Miku Uehara (2) MILES TELLER (1) Minions (1) Mio Yuki (2) Miriam Chin Wah Yeung (1) Momo (1) Monster Inc (1) Morgan Oey (1) Morgan Freeman (2) Movie (11) Movie Review (24) Moxie Notion (4) moxienotion (1) Music (3) MW (3) mystery (1) NA (3) Nat Wolf (1) Natasha Romanoff (1) Neil Burger (1) Neil Patrick Harris (1) Neill Blomkamp (1) nemo (1) Nicolas Cage (1) Noah (1) Nobita (1) Nonstop (1) Norman Reedus (1) Novel (1) Oka Antara (1) One Direction (1) Orto Ignatiussen (1) Oscar (2) Oscar Isaac (1) Owen Wilson (1) Paper Towns (1) Paramount (2) Patrick Wilson (2) Paul Greengrass (1) Paul Sorvino (1) paul walker (1) Peanuts (1) Peppermint Patty (1) Percy Jackson (1) Peter Mahyew (1) Peter Parker (1) Peterpan (1) Pig Pen (1) pitbull (1) Pixar (3) Poster (100) Premiere (1) Preview (2) Rachel McAdams (1) Raja Gosnell (1) Ray Liotta (1) Rebecca Ferguson (1) Redfoo (1) Review (96) Rick Riordan (1) Ricky Harun (1) Riddick (1) Rila Fukushima (1) Rinko Kikuchi (1) Rise of Electro (1) Rizky Balck (1) Robert De Niro (1) Robert Downey Jr (3) Rocky Balboa (1) Roland Emerich (1) Ron Perlman (1) Ronald Cheng (2) Roy Marten (1) Rurouni Kenshin (1) Russel Crowe (1) Ruth Wilson (1) Ryan Gosling (1) Ryoo Seung-Ryong (1) Ryosuke Yamada (2) Sally (1) Sam Worthington (1) Samuel L Jackson (1) Samurai X (1) Sandra Bullock (1) Sandra Ng (1) Saw (1) Scarlett Johansson (1) Schroeder (1) Schulz (1) SDG (1) Seika Taketomi (2) Seishiro Kato (2) Shailene Woodley (1) Shizuka (1) Short Film (3) Simon (1) SInopsis (4) Skyler Gisondo (1) Slyvester Stallone (1) Snoopy (1) Sofia Vergara (1) Sony (1) SOUTHPAW (1) Spiderman (1) Stand Up Comedy (2) star trek (1) Star Wars (1) Steele Stebbins (1) Steve Austin (1) Steve Carell (1) steven tyler (1) Summit (1) Suneo (1) Superman (2) Svetlana Khodchenkova (1) Sylvester Stallone (1) Takeru Satô (2) Tao Okamoto (1) Thailand (2) The Deep (1) The Perrons (1) The Raid 2: Berandal (1) The Red Violin (1) The Smurfs (1) The Warrens (1) Theo James (1) Theodore (1) Thriller (2) TIM MATINDAS (1) TIo Pakusadewo (1) tokyo drift (1) Tom Cruise (3) Tom Hanks (1) Tom Wilkinson (1) Tony Bellew (1) Tony Hale (1) Trailer (103) trekkie (1) Ty Burell (1) Universal (1) Vacation (1) Vanesa Hudgens (1) Vera Farmiga (1) Video Clip (3) vin diesel (3) Vince Vaughn (1) Ving Rhames (1) Viola Davis (1) Wagner Moura (1) Warner Bros (4) Will Ferrell (1) Will Smith (1) William Fichtner (1) Winnie Ho (1) WInter of Soldier (1) WM (1) Woodstock (1) Woody Harrelson (1) World War Z (1) X-Men (1) Yakuza (1) Yayan Ruhian (1) Zach Galifianakis (1) zachary quinto (1) Zaha Fathima (1) Zhi Gang Yang (1) Zoe Saldana (1) Zombie (1)

Entri Populer